"Best motivation that we ever had.." - SMA IT Nurul Fikri Angkt. 11

"Kak Arry MERUNTUHKAN KEEGOISAN AKU, thanks for Training CerdasMulianya." - Aisyah SMA IT Nurul Fikri

"Saya berubah sering rajin shalat, nilai saya naik, punya banyak teman dan dikenal guru, tetapi saya tidak sombong. Thx Kak.." - Dhea Rahmawati SMPN 147 Jakarta

"Huaaa... T_T, seruu!! Rugi banget buat mereka yang ga ikut training ini." - Amajida H.B. SMAN 48 Jakarta

Tuesday, February 21, 2012

CerdasMulia Training for Studentpreneur

Target Peserta: Pelajar SMP/SMA/Mahasiswa yang memiliki bisnis
Durasi: 2 - 6 jam (opsional)
Minimal Peserta: 50 orang, maksimal 200 orang.
Trainer: Arry Rahmawan (Inspirator CerdasMulia);


Menjadi seorang Studentpreneur (Pelajar sambil berbisnis) memang memiliki keunikan tersendiri. Di satu sisi memiliki tuntutan akademik, organisasi, sementara di sisi lain memiliki tuntutan untuk mengembangkan bisnis.

Training ini dikembangkan khusus untuk pelajar dan mahasiswa yang juga berbisnis. Bagaimana menjadi pelajar yang tetap berprestasi namun juga memiliki bisnis yang terus berkembang? Sulit? Tetapi itu mungkin, dan jawabannya akan Anda temukan dalam CerdasMulia Training for Studentpreneur ini.

Friday, February 10, 2012

CerdasMulia Training Series



Jika kita berbicara mengenai Training CerdasMulia, maka hanya ada 3 kata: IMPACT, CHANGE, ACHIEVEMENT. Ya, Training CerdasMulia berbicara mengenai perubahan. Suatu perubahan yang diharapkan terjadi pada diri generasi muda Indonesia yang tengah mencari jati dirinya, namun di sisi lain merupakan harapan bangsa untuk melakukan perubahan. Sebuah training yang menjadi kawah candradimuka agar setiap peserta mampu menjadi seorang dengan karakter PERMATA CERDASMULIA.

CerdasMulia Leadership and Training Center dengan bangga mempersembahkan CerdasMulia Training Series, suatu konsep training yang belum pernah ada sebelumnya dan dikhususkan bagi para generasi muda Indonesia, untuk pelajar maupun mahasiswa. Sebuah training yang tidak hanya memberikan dampak dan perubahan MENTAL tetapi juga KETERAMPILAN TEKNIS untuk meraih kesuksesan.

CerdasMulia Passion and Purpose Training



Target Peserta: 
Pelajar SMP/SMA (menjelang kelulusan) dan Mahasiswa (terutama yang menjelang pasca kampus)
Durasi: 2 - 6 jam (opsional)
Minimal Peserta: 30 orang, maksimal 100 orang.
Trainer: Arry Rahmawan (Inspirator CerdasMulia); Lina Choirunnisa (Happiness Motivator)


CerdasMulia Passion and Purpose, dirancang khusus bagi mereka yang sedang mengalami 'kegalauan' dalam menentukan pilihan hidup. Siapa bilang kita tidak bisa memilih dan mengerjakan sesuatu yang kita senangi? Bukankah pekerjaan yang paling menarik adalah ketika kita dibayar mahal karena melakukan suatu hal yang kita senangi?

CerdasMulia Passion and Purpose Training dirancang khusus untuk menelusuri di mana sebenarnya passion dan bakat yang dimiliki peserta. Ingat selalu bahwa sesungguhnya setiap manusia itu diciptakan unik dengan potensi dan kekuatannya masing-masing sehingga tidak perlu harus 'memaksakan' pada hal yang sebenarnya tidak disukai hanya untuk gengsi atau prestise. Ini adalah menyangkut kebahagiaan hidup!

CerdasMulia Effective Leadership Training



Target Peserta: Peserta pelatihan LDK OSIS/MPK/Ekskul SMP/SMA/Mahasiswa
Durasi: 2 - 6 jam (opsional)
Minimal Peserta: 100 orang, maksimal 200 orang.
Trainer: Arry Rahmawan (Inspirator CerdasMulia); Moh. Amar Khoirul Ummam (Enthusiasm Coach)


Dipersiapkan khusus bagi pemuda yang sedang menempuh masa pembinaan untuk menghadapi masa kepengurusan organisasi yang baru. CerdasMulia Training Series mempersembahkan CerdasMulia Effective Leadership Training yang dirancang khusus untuk kamu calon pengurus organisasi baru.

Dimulai dengan memperkenalkan apa itu kepemimpinan dan bagaimana kesuksesan dalam organisasi ternyata memiliki perbedaan dengan kesuksesan dalam individu. Konsep itu kemudian disinergikan yang akhirnya membuat perjalanan dan kepengurusan di sebuah organisasi menjadi lebih produktif karena karakter CerdasMulia.

Training Belajar Kreatif Cerdas Mulia




Target Peserta: Pelajar SMP/SMA/Sederajat dan Mahasiswa
Durasi: 2 - 6 jam (opsional)
Minimal Peserta: 50 orang, maksimal 100 orang.
Trainer: Muhammad Ridwan (Genius Innovator); Arry Rahmawan (Inspirator CerdasMulia); Moh. Amar Khoirul Ummam (Enthusiasm Coach)


Bosan dengan gaya belajar yang monoton dan itu-itu saja? Apakah sampai saat ini kamu masih menggunakan gaya belajar konvensional, yang hanya mendengarkan atau membaca materi secara flat tanpa adanya inovasi tertentu?

Dilatarbelakangi oleh semakin banyaknya informasi yang harus diserap di era teknologi informasi dan waktu yang terbatas, untuk itu diperlukan cara belajar kreatif agar mampu menyerap lebih banyak informasi bukan? Semuanya bisa kamu dapatkan dalam Training Belajar Kreatif CerdasMulia.

Training Proposal Hidup CerdasMulia

Target Peserta: Pelajar SMP/SMA/Sederajat, Mahasiswa, Pemuda < 25 Tahun
Durasi: 1 hari (fullday training), 2 - 6 jam (opsional)
Minimal Peserta: 100 orang, maksimal 200 orang
Trainer: Arry Rahmawan (Inspirator CerdasMulia)

Bayangkan kehidupan Anda yang terus menerus mengalir tanpa adanya perencanaan. Apa jadinya hidup Anda nantinya? Jika dalam membuat sebuah acara yang lama waktunya 2-3 hari saja kita butuh proposal, apalagi dalam hidup kita yang mungkin bisa jadi 60, 70, hingga 80 tahun lamanya?

Training Proposal Hidup CerdasMulia adalah pilihan yang tepat bagi Anda. Diberikan langsung oleh Maestro Inspirator CerdasMulia, Anda akan mendapatkan bimbingan bagaimana caranya menciptakan proposal CerdasMulia. Proposal CerdasMulia memiliki formulasi tersendiri yang hanya bisa Anda dapatkan di dalam training ini.

Training Formula Sukses Permata CerdasMulia




Target Peserta: Pelajar SMP/SMA/Sederajat, Mahasiswa, Pemuda
Durasi: 2 Hari (Fullday Training), 1 hari, 2 - 6 jam (Opsional)
Minimal Peserta: 100 orang, maksimal 200 orang.
Trainer: Arry Rahmawan (Inspirator CerdasMulia)

Hidup ini sama seperti perlombaan, bukan? Persis sama. Hidup adalah kompetisi! Tidak hanya di dunia, tetapi juga di akhirat. Di dunia kita bisa mengambil beberapa contoh. Mereka yang menang kompetisi adalah mereka sang juara, pemenang perlombaan, ranking 1, pengusaha, dan banyak hal yang lainnya. Di akhirat? Kita tahu bahwa semua manusia akan bermuara pada 2 hal: surga untuk sang pemenang dan neraka untuk mereka yang kalah bertarung di dunia ini.

Sukses adalah sebuah dampak! Ya, sukses adalah sebuah dampak. Sukses adalah sebuah dampak dari proses penempaan pribadi yang terus menerus. Namun sebelum itu tentu kita harus mengetahui apa itu makna sukses? Saat ini kita memiliki banyak sekali definisi-definisi sukses yang akhirnya apa yang namanya sukses itu menjadi sangat abu-abu.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Permata CerdasMulia Indonesia
Kantor Pusat: Komplek LPTI Jl. Vanili no.19, Ciparigi, Bogor Utara, Bogor
Kantor Cabang: Pondok Kukusan Permai nomor 9A, Jl. Kukusan Depok, Jawa Barat (Samping Universitas Indonesia)
email: training.cerdasmulia@gmail.com